Semangat Nulis Buku

Malam ini saya dapat kabar bahwa seorang teman sedang dalam proses menyusun bukunya. Ya bukunya sendiri. Hasil karyanya. Hasil pemikirannya. Rencananya sekitar pertengahan tahun depan (2012) akan launching.

Saya ikut senang dan terharu. Pasti tidak mudah untuk membuat satu ide pembuatan buku. Jujur, berita bahagia dari teman saya itu membangkitkan impian saya kembali. Impian menjadi penulis sukses dan terkenal. Ya, salah satu impian saya menjadi penulis. Saya sering membayangkan bagaimana rasanya melihat buku yang berisi pemikiran saya berjejer manis di rak buku di Gramedia. Kenapa Gramedia? Toko buku itu sudah menjadi salah satu tempat favorit saya dari kecil. Ok, saya janji akan cerita di tulisan saya berikutnya tentang ketertarikan saya sama Gramedia ya. Now let's get back to the topic ;)

Sebentar lagi 2012. Sudah menjadi kebiasaan saya membuat resolusi. Semangat saya menghasilkan buku saya sendiri kembali bergejolak. Akan saya masukkan (kembali) di resolusi tahun 2012.

Menulis itu menyenangkan. Saya senang menulis hal-hal yang temanya tiba-tiba terlistas di kepala saya. Sumber inspirasinya pun bermacam-macam. Bisa dari pengalaman pribadi atau pengalaman orang lain atau kejadian di sekitar. Tapi saya akui tidak mudah untuk memaksa ide tulisan muncul. Apalagi ide sebuah buku.

Tapi saya akan berusaha. Kalau teman saya aja bisa, kenapa saya tidak bisa? ☺
Thanks to TeTe yang menginspirasi saya malam ini. Seorang teman yang sedang berbahagia menanti detik-detik launching bukunya. Sukses bro!! Bangga!

Comments

Popular Posts